Snap Values

Pelaporan Masalah Keamanan

Melaporkan Masalah Keamanan 

Salah satu hal terpenting yang dapat Anda lakukan untuk membantu membatasi konten dan aktivitas yang berpotensi berbahaya di Snapchat adalah menghubungi kami ketika Anda menemukan sesuatu yang membuat Anda tidak nyaman. Anda bisa menekan lama konten atau pesan obrolan tersebut dan sebuah menu akan muncul. Kemudian, ketuk "Laporkan" untuk melihat daftar pilihan. Anda kemudian akan diminta untuk memberikan informasi tertentu. Secara umum, jika Anda melaporkan sebuah media melalui aplikasi, salinannya akan otomatis disertakan dalam laporan Anda.  Saat Anda melaporkan pesan obrolan, beberapa pesan sebelumnya juga akan disertakan secara otomatis, sehingga kami memiliki konteks tentang apa yang terjadi.

Tim keamanan kami bekerja 24/7 untuk meninjau laporan yang dibuat di Snapchat atau melalui Situs Dukungan kami, dan mereka akan mengambil tindakan terhadap konten dan akun yang dilaporkan yang melanggar kebijakan kami, termasuk Panduan Komunitas kami atau Ketentuan Layanan kami. Penting untuk diingat bahwa pelaporan bersifat rahasia dan pemegang akun yang Anda laporkan tidak akan diinformasikan siapa yang melaporkannya. Jika Anda menemukan apa pun yang tampak ilegal atau berbahaya, atau jika Anda memiliki alasan untuk percaya bahwa seseorang berisiko mengalami bahaya atau melukai diri sendiri, segera hubungi penegak hukum setempat dan kemudian laporkan juga ke Snapchat. 

Anda dapat membaca Panduan Komunitas dan Ketentuan Layanan kami untuk memahami konten apa saja yang dilarang di Snapchat. Aturan praktis yang baik: jika apa yang Anda katakan dapat menciptakan pengalaman yang tidak aman atau negatif bagi seseorang, lebih baik jangan disampaikan. 

Selain itu jika Anda melihat sesuatu yang tidak Anda sukai di Snapchat, tetapi mungkin tidak melanggar Panduan Komunitas kami, Anda dapat memilih untuk berhenti berlanggangan, menyembunyikan konten, atau menghapus pertemanan atau memblokir pengirimnya.

Pertanyaan Pelaporan Umum Anda Dijawab 

Apakah pelaporan di Snapchat bersifat rahasia? 

Ya. Kami tidak menginformasikan pengguna Snapchat lain (termasuk pemegang akun yang dilaporkan) ketika Anda membuat laporan. Kami biasanya menginformasikan pemilik akun yang dilaporkan melalui aplikasi dan/atau melalui email jika kami menghapus konten mereka atau mengambil tindakan terhadap akun mereka, tetapi kebijakan kami adalah tidak menginformasikan mereka tentang laporan Anda, bahkan jika mereka melakukan banding atas keputusan kami.

Dapatkah saya mengirimkan laporan secara anonim? 

Ya. Formulir pelaporan yang tersedia di Situs Dukungan kami menawarkan pilihan untuk memberikan nama Anda, tetapi informasi tersebut tidak wajib. Formulir ini juga meminta Anda untuk memberikan nama pengguna Snapchat Anda, atau nama pengguna akun yang Anda laporkan atau yang berinteraksi dengan akun yang Anda laporkan, tetapi jika Anda tidak ingin memberikan nama pengguna, Anda dapat menulis "tidak ada". Harap diperhatikan bahwa tidak memberikan nama pengguna dapat membatasi kemampuan kami untuk menyelidiki laporan Anda.

Anda wajib memberikan alamat email sehingga kami dapat menghubungi Anda tentang laporan Anda. Harap diperhatikan bahwa pilihan untuk melaporkan secara anonim tidak tersedia di dalam aplikasi. Terlepas dari apakah Anda memilih melaporkan secara anonim, pelaporan Anda akan bersifat rahasia (lihat "Apakah pelaporan di Snapchat bersifat rahasia?," di atas).

Bagaimana Snap akan berkomunikasi dengan saya tentang laporan saya? 

Saat Anda melaporkan masalah di Snapchat, Anda akan menerima konfirmasi bahwa laporan Anda telah terkirim. Kami akan menghubungi Anda di alamat email di akun Snapchat Anda atau di alamat email yang Anda berikan jika Anda mengirimkan laporan Anda melalui Situs Dukungan kami. Pengguna Snapchat juga dapat memeriksa status laporan terbaru mereka melalui fitur Laporan Saya.

Siapa yang meninjau laporan saya yang saya kirimkan? 

Tim dan sistem keamananan kami bekerja 24/7 untuk meninjau laporan yang Anda kirimkan. 

Berapa lama akan diperlukan bagi tim keamanan Snap untuk meninjau laporan dan membuat keputusan?

Tinjauan kami biasanya terjadi dalam hitungan jam, tetapi mungkin memakan waktu lebih lama dalam kasus tertentu.

Apa saja kemungkinan hasil dari tinjauan Snap?

  • Jika kami memastikan bahwa konten atau akun yang dilaporkan melanggar Panduan Komunitas atau Ketentuan Layanan Snapchat, kami dapat menghapus konten tersebut. Dalam beberapa kasus, kami dapat mengunci atau menghapus akun tersebut, dan melaporkan pelaku kepada pihak berwenang, jika diperlukan. Untuk konten publik tertentu, jika kami tidak mengonfirmasi pelanggaran Panduan Komunitas atau Ketentuan Layanan kami, tetapi justru mengidentifikasi pelanggaran Panduan Konten kami, kami dapat mengambil tindakan terhadap konten tersebut termasuk menghapusnya, membatasi distribusinya, menangguhkan, tidak mempromosikannya, atau membatasi ketersediaannya untuk usia tertentu. Informasi tambahan tentang penindakan di Snapchat tersedia di sini.

  • Jika kami tidak menemukan pelanggaran terhadap kebijakan atau Ketentuan Layanan kami, maka tidak akan ada tindakan lebih lanjut yang diambil.

  • Dalam kasus lain, kami akan menginformasikan Anda keputusan kami.

Saya melaporkan sesuatu di Snapchat tetapi tidak dihapus. Mengapa seperti ini? 

Tidak semua konten yang dilaporkan dihapus. Kami menghapus konten yang melanggar kebijakan kami, termasuk Panduan Komunitas atau Ketentuan Layanan kami. Jika Anda melihat konten yang tidak Anda sukai, tetapi diizinkan menurut kebijakan atau Ketentuan Layanan kami, Anda dapat menghindari melihatnya dengan menyembunyikan konten tersebut, atau memblokir atau menghapus pengirimnya.